Cara menampilkan Split Screen pada Samsung Series A - pintarbarataan02

Cara menampilkan Split Screen pada Samsung Series A

Assalamu'alikum wr.wb

Selamat datang kembali di blog saya yang sederhana ini dan terima kasih sudah berkunjung.

Pada kesempatan ini saya akan memberikan tips dan trik seputaran android terutama pada android samsung. Jenis handphone ini sudah banyak mengeluarkan series nya seperti series A, J, M, Galaxy dan lainnya.

Bagi kalian yang baru menggunakan merk handphone samsung ini pasti kalian susah mencari pengaturan untuk menampilkan layar split screen atau yang sering kita sebut layar 2 itu, apalagi kalian sudah pernah menggunakan jenis handphone yang pengaturan layar 2 sangat mudah di lakukan seperti handphone xiaomi yang sudah ada fiturnya di pengaturan.

Split screen atau layar 2 di Hp Android Samsung kini sudah bisa dilakukan khususnya untuk Galaxy A Series seperti Galaxy A10, A20, A30, A40, A50, A60, A70, A80, dan A90 atau series yang ada s nya seperti A10s dan lainnya. Hal ini lantaran produk smartphone Samsung terbaru tahun 2019 ini sudah didukung teknologi One UI yang memiliki tampilan layar interface yang telah disempurnakan sehingga mampu bekerja multitasking menjalankan Dual screen (Double screen) atau layar 2.

Cara split screen di Hp Samsung Galaxy A series ini ternyata sangat mudah dilakukan, terlebih manfaat dari split screen ini banyak sekali apalagi buat para pelajar dan mahasiswa yang sangat membutuhkan fitur seperti ini di handphone mereka. Fitur keren ini memungkinkan kita membuka dua aplikasi sekaligus dalam layar split yang terbagi dua.


Fitur ini berguna sekali ketika kita ingin menonton sambil membaca dan membaca chat, membaca chat atau membalas chat sambil periksa aplikasi lainnya.
Berikut ini cara mudah untuk menampilkan layar split screen atau layar 2 pada samsung series A : 
1. Buka aplikasi apa aja paling sedikit 2 jenis aplikasi yang beda.

2. Kalian klik tombol recent apps yang ada di samping tombol home selain back.

3. Kemudian kalian klik ikon aplikasi yang kalian buka tadi.

4. Setelah itu kalian akan menemui menu seperti gambar dibawah ini, silahkan kalian klik " buka dalam tampilan terpisah ".

5. Kalian tinggal pilih aplikasi mana saja yang kalian mau  di jadikan layar split screen atau layar 2.

6. Selesai

Cukup mudah bukan sahabat semua, mudah namun masih banyak orang yang tidak mengetahui cara seperti ini.

Semoga ilmu yang saya bagikan kali ini dapat bermanfaat bagi sahabat semua, tidak perlu panjang lebar yang penting pendek dan berisi.

Walau sedikit ilmunya tetapi dapat bermanfaat itu sudah bagus, daripada mempunyai ilmu banyak tetapi tidak di amalkan dan di ajarkan itu bagaikan pohon tanpa buah.

Wassalamu'alaikum wr.wb.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel